Hasil Survey Kepuasan Pelayanan Lampu Jalan di Kota Makassar - PJU - DISHUB Kota Makassar

12 May 2015

Hasil Survey Kepuasan Pelayanan Lampu Jalan di Kota Makassar

PJU Makassar,- Bidang Ketenagalistrikan Dinas PU Kota Makassar telah melakukan Survey Kepuasan Pelayanan Lampu Jalan selama 5 hari, mulai dari tanggal 3 – 8 Mei 2015 pada acara Pameran MC Expo 2015. Kami membagikan Angket Survey Kepuasan Pelayanan Lampu Jalan pada pengunjung yang datang pada Stand Pameran Dinas PU, dengan mengambil beberapa sampel seperti Jenis Kelamin, Usia, dan lain-lain seperti yang tampak pada gambar berikut ;

(Kegiatan Pengisian Blangko Survey Kepuasan Pelayanan Lampu Jalan)

(Contoh Blangko Survey Kepuasan Pelayanan Lampu Jalan)
Dan selama 5 hari tersebut, kami telah membagikan sebanyak 215 blangko survey dengan hasil survey sebagai berikut :



Hasil survey diatas adalah sebagai berikut ; Dari jenis kelamin antara pria dan wanita hasil survey menunjukkan bahwa wanita lebih peduli dari pada pria tentang pelayanan lampu jalan yaitu Pria sebanyak 103 orang dan Wanita sebanyak 112 orang, hal ini dikarenakan wanita lebih mengutamakan atau memperhatikan tentang keselamatan beraktifitas pada malam hari.

Untuk kelompok umur, sebanyak 55 orang yang berusia dibawah 25 tahun, dan 160 orang yang berusia diatas 25 tahun. Untuk pelayanan pengaduan lampu jalan sebanyak 178 orang yang mengetahuinya dan sebanyak 37 orang yang tidak mengetahui tentang pelayanan lampu jalan. Untuk asal atau sumber informasi pelayanan hasilnya ; Dari keluarga sebanyak 57 orang, Media Online sebanyak 37 orang, Media Cetak sebanyak 50 orang, Teman sebanyak 70 orang dan yang bersumber dari Radio sebanyak 20 orang. Sedangkan untuk kepuasan dengan pelayanan lampu jalan sebanyakn 185 orang menjawab puas dan sisanya 30 orang menjawab tidak puas.

Berdasarkan hasil survey tersebut diatas, maka dapat ditarik kesimpulan secara keseluruhan pelayanan lampu jalan yang dikelola oleh Bidang Ketenagalistrikan Dinas PU Kota Makassar cukup memuaskan masyarakat. Hal ini dilihat dari persentase hasil survey kepuasan yang menunjukkan sekitar 86% orang menjawab puas terhadap pelayanan lampu jalan. Sedangkan sisanya hanya 14% yang menjawab tidak puas. (W2N-DPU)